Akhirnya Pindah OS Dari “Windows 7” Ke Ubuntu Karmik Koala
1/20/2010
Posted by Unknown
“ kisah ini berawal dari gosip semata dan tidak terbayangkan akan terjadi hal ini “
Centro bisnis software. sungguh kata -kata awal yang lebay hahahaha....
yups...memang sangat berat awalnya untuk pindah operating system dari windows ke linux. Bagaimana tidak, saya cari informasi mengenai linux dan eng ing eng...keluarlah semua varian linux yang dikenal sebagai distro. Mampus !!!!
jelas saya bingung mau pilih mana dari hampir sepuluh distro yang ada (ini hanya yang terkenal, yang tidak terkenal masih banyak - _- ). Akhirnya saya coba cari kesana kesini dan menentukan pilihan tentunya.
Berikut adalah beberapa distro yang ada :
- ubuntu : variannya kubuntu, xubuntu,edubuntu, ugos (buatan ugm)
- fedora
- open SUSE
- mandriva
- pclinuxos
- blankon (buatan indonesia)
- linux mint
- dll
Pindahnya saya berawal dari obrolan dengan dosen saya yang memiliki jabatan sebagai kepala bidang IT di tempat saya belajar (red : UGM). Beliau cerita bahwa pada tahun 2010 akan ada razia software bajakan dalam laptop di kampus yang dilakukan oleh polisi. Oleh karena itu, sejak 2009, seluruh komputer kampus farmasi UGM tepatnya, sudah menggunakan OS berbasis linux yang dikembangkan oleh UGM yakni UGOS (UGM go open source). Saya sendiri agak ketakutan karena saat itu saya memakai windows 7 dengan hampir kesemua software didalamnya adalah software buatan anak bangsa (dibajak anak bangsa hehehehe). Jadi saya memutuskan untuk pindah OS.
Kembali dalam pencarian OS, akhirnya saya cari info, ternyata yang paling mudah dan familiar adalah distro milik UBUNTU. Walhasil saya cari segala hal tentang ubuntu dan anda tahu apa yang saya temukan??? saya menemukan video di youtube mengenai modifikasi ubuntu terutama compiz (walaupun saya tau di semua distro juga ada hahahaha). Saya adalah orang yang cinta dengan keindahan tampilan dalam komputer jadi saat melihat video itu saya takjub karena linux itu begitu indah bahkan windows 7 maupun MacOS leopard pun masih jauh ketinggalan. Akhirnya saya memutuskan untuk memakai ubuntu.
Sayang beribu sayang, saya masih sedikit tergantung dengan windows sehingga saya dengan terpaksa masih menggunakan windows dan digabung dengan ubuntu alias dual boot. Alasan saya simpel sekali, karena linux masih sedikit dalam mensupport game dan juga masih belum familiar namun saya telah bertekad bahwa bila saya sudah terbiasa maka saya tidak akan lagi menggunakan windows beserta bajakannya hehehehe..
saya mencari kesana kemari, akhirnya saya berhasil menemukan cara untuk melakukan dual boot dan kini saya telah mulai terbiasa menggunakan ubuntu untuk berbagai kebutuhan. Dan yang paling saya suka saat ini, thema ubuntu sangat mudah diganti dan donlot temanya hanya beberapa kilobyte, bandingkan dengan windows yang temanya mati dan bila diganti kita harus donlot dengan ukuran puluhan megabyte itupun sering sekali beberapa bagian eror. Sedangkan ubuntu???sangat mudah diganti sehingga saya tidak pernah bosen buat mandang desktop ubuntu, bila bosen cukup diganti, tipe folder dapat dirubah, dekstop folder yang biasa hanya putihpun mudah dirubah tanpa harus membuat notepad desktop.ini yang mudah terinfeksi virus di windows. Itu baru tentang tampilan, belum lagi kebebasan memilih software gratis yang tinggal donlot selesai...huh..ubuntu mang bikin ketagihan...ketagihan untuk mengeksplor, mengoptimasi dan mencari hal -hal baru yang susah ditemui pada produk paten kayak windows.
O ya, mungkin sebagian orang (termasuk saya) sangat sulit pindah karena terbiasa dengan 'mikocok office' bukan??tapi ketika saya tau bahwa dalam instalan linux ubuntu sudah termasuk dengan office saya cukup lega apalagi setelah saya utak utik ternyata openoffice tidak sesulit dan sebeda dengan mikocok bahkan saya bisa bilang, openoffice itu mirip dengan mikocok hanya saja lebih simpel, bila anda ingat office 2003? seperti itulah openoffice milik ubuntu. Semua tools yang ada juga sama termasuk nama, yang berbeda hanya ikon perintahnya saya and its doesnt matter to me rite..
jadi, bila anda sudah berpikir untuk pindah dengan terpaksa (takut kena razia) maupun tidak, jangan ragu untuk pindah ke open source seperti linux dan tepatnya ubuntu. Banyak forum yang bersedia membantu, termasuk saya walau saya masih sangat awam. Tapi saya hanya ingin berbagi pengalaman kepada anda semua, jadi jangan pernah ragu mencoba dan TEMUKAN DUNIA ANDA DISINI BERSAMA LINUX
chhaaauuuu....
yups...memang sangat berat awalnya untuk pindah operating system dari windows ke linux. Bagaimana tidak, saya cari informasi mengenai linux dan eng ing eng...keluarlah semua varian linux yang dikenal sebagai distro. Mampus !!!!
jelas saya bingung mau pilih mana dari hampir sepuluh distro yang ada (ini hanya yang terkenal, yang tidak terkenal masih banyak - _- ). Akhirnya saya coba cari kesana kesini dan menentukan pilihan tentunya.
Berikut adalah beberapa distro yang ada :
- ubuntu : variannya kubuntu, xubuntu,edubuntu, ugos (buatan ugm)
- fedora
- open SUSE
- mandriva
- pclinuxos
- blankon (buatan indonesia)
- linux mint
- dll
Pindahnya saya berawal dari obrolan dengan dosen saya yang memiliki jabatan sebagai kepala bidang IT di tempat saya belajar (red : UGM). Beliau cerita bahwa pada tahun 2010 akan ada razia software bajakan dalam laptop di kampus yang dilakukan oleh polisi. Oleh karena itu, sejak 2009, seluruh komputer kampus farmasi UGM tepatnya, sudah menggunakan OS berbasis linux yang dikembangkan oleh UGM yakni UGOS (UGM go open source). Saya sendiri agak ketakutan karena saat itu saya memakai windows 7 dengan hampir kesemua software didalamnya adalah software buatan anak bangsa (dibajak anak bangsa hehehehe). Jadi saya memutuskan untuk pindah OS.
Kembali dalam pencarian OS, akhirnya saya cari info, ternyata yang paling mudah dan familiar adalah distro milik UBUNTU. Walhasil saya cari segala hal tentang ubuntu dan anda tahu apa yang saya temukan??? saya menemukan video di youtube mengenai modifikasi ubuntu terutama compiz (walaupun saya tau di semua distro juga ada hahahaha). Saya adalah orang yang cinta dengan keindahan tampilan dalam komputer jadi saat melihat video itu saya takjub karena linux itu begitu indah bahkan windows 7 maupun MacOS leopard pun masih jauh ketinggalan. Akhirnya saya memutuskan untuk memakai ubuntu.
Sayang beribu sayang, saya masih sedikit tergantung dengan windows sehingga saya dengan terpaksa masih menggunakan windows dan digabung dengan ubuntu alias dual boot. Alasan saya simpel sekali, karena linux masih sedikit dalam mensupport game dan juga masih belum familiar namun saya telah bertekad bahwa bila saya sudah terbiasa maka saya tidak akan lagi menggunakan windows beserta bajakannya hehehehe..
saya mencari kesana kemari, akhirnya saya berhasil menemukan cara untuk melakukan dual boot dan kini saya telah mulai terbiasa menggunakan ubuntu untuk berbagai kebutuhan. Dan yang paling saya suka saat ini, thema ubuntu sangat mudah diganti dan donlot temanya hanya beberapa kilobyte, bandingkan dengan windows yang temanya mati dan bila diganti kita harus donlot dengan ukuran puluhan megabyte itupun sering sekali beberapa bagian eror. Sedangkan ubuntu???sangat mudah diganti sehingga saya tidak pernah bosen buat mandang desktop ubuntu, bila bosen cukup diganti, tipe folder dapat dirubah, dekstop folder yang biasa hanya putihpun mudah dirubah tanpa harus membuat notepad desktop.ini yang mudah terinfeksi virus di windows. Itu baru tentang tampilan, belum lagi kebebasan memilih software gratis yang tinggal donlot selesai...huh..ubuntu mang bikin ketagihan...ketagihan untuk mengeksplor, mengoptimasi dan mencari hal -hal baru yang susah ditemui pada produk paten kayak windows.
O ya, mungkin sebagian orang (termasuk saya) sangat sulit pindah karena terbiasa dengan 'mikocok office' bukan??tapi ketika saya tau bahwa dalam instalan linux ubuntu sudah termasuk dengan office saya cukup lega apalagi setelah saya utak utik ternyata openoffice tidak sesulit dan sebeda dengan mikocok bahkan saya bisa bilang, openoffice itu mirip dengan mikocok hanya saja lebih simpel, bila anda ingat office 2003? seperti itulah openoffice milik ubuntu. Semua tools yang ada juga sama termasuk nama, yang berbeda hanya ikon perintahnya saya and its doesnt matter to me rite..
jadi, bila anda sudah berpikir untuk pindah dengan terpaksa (takut kena razia) maupun tidak, jangan ragu untuk pindah ke open source seperti linux dan tepatnya ubuntu. Banyak forum yang bersedia membantu, termasuk saya walau saya masih sangat awam. Tapi saya hanya ingin berbagi pengalaman kepada anda semua, jadi jangan pernah ragu mencoba dan TEMUKAN DUNIA ANDA DISINI BERSAMA LINUX
chhaaauuuu....
This entry was posted on October 4, 2009 at 12:14 pm, and is filed under
Linux
. Follow any responses to this post through RSS. You can leave a response, or trackback from your own site.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Wednesday, April 13, 2011 3:39:00 PM
mantap sekali nih gan informasinya, sangat bermanfaat sekali gan salm kenal aja gan
Tuesday, June 28, 2011 7:46:00 PM
sebenernya pengen juga pake linux dl pernah pake tp dah g lg krn agak susah...